Matius 24 : 12

Karena kondisi saat ini maka banyak dari kita yang mungkin harus bekerja dari rumah atau bahkan ke-hilangan pekerjaan kita. Banyak restoran and kafe yang harus tutup. Kitapun juga harus melakukan kebaktian minggu secara online. Akan tetapi ini tidak menghenti-kan kita untuk tetap beribadah dan kali ini biarlah fir-man Tuhan datang ke rumah kita masing-masing.


Di Alkitab ada tertulis bahwa iman (faith) datang dari pendengaran akan firman Tuhan. Ada satu kata lagi ketakutan (fear) yang juga datang dari pendengaran. Tetapi ‘fear’ bukan karena mendengar firman Tuhan.
Saat ini kita ada di bulan pertama musim gugur. Secara umum cuaca saat ini lebih sejuk dibanding musim panas. Dan para ahli berkata bahwa ini disebabkan oleh perubahan cuaca. Akan tetapi ada satu perubahan cuaca yang tidak bisa kita abaikan yaitu perubahan kondisi iman kita, spiritual climate change.


Saat-saat ini banyak kita melihat kasih yang menjadi dingin. Dan sering kali ketika kondisi kita sedang baik kita tidak bisa fokus kepada Tuhan. Akan tetapi saat kita sedang dalam kesulitan, kita sering kesulitan untuk bersuka cita. Dalam Wahyu 3:15-16 ada tertulis ten-tang tiga kondisi, dingin, panas dan suam-suam kuku. Apa artinya dingin untuk Tuhan? Artinya Tuhan ingin kita beku di dalam Tuhan kira-kira seperti daging yang beku. Ketika daging beku ketika ada masalah tidak akan bisa menghancurkan daging beku tersebut. Kita perlu dingin/beku seperti itu sehingga ketika ada pukulan/masalah kita akan tetap kuat.


Selain itu kita juga perlu panas seperti api. Ketika kita masak kita menggunakan api dan salah satu tujuannya adalah agar panas membunuh semua kuman. Jadi keti-ka kita panas dalam Tuhan maka semua hal-hal negatif akan mati.
Kondisi ketiga adalah suam-suam kuku dan ini yang tidak dikehendaki Tuhan. Bagaimana caranya agar kita tidak suam-suam kuku:

1. Kita harus miskin di hadapan Tuhan

Matius 5:3 ditulis berbahagialah orang yang miskin di hadapan Tuhan karena mereka yang empunya kera-jaan surga. Seorang pengemis tidak akan malu untuk meminta-minta setiap hari. Inilah yang harus kita lakukan, yaitu miskin di hadapan Tuhan dengan tidak malu untuk terus minta dan mengaku bahwa kita butuh Tuhan. Hati seperti inilah yang perlu kita miliki.

2. Kita harus menjalin hubungan rohani dengan saudara seiman

Matius 18:19-20 ditulis jika dua orang sepakat meminta apapun juga maka itu akan dikabulkan oleh Bapa di surga. Mengapa ditulis harus lebih dari satu? Ini maksudnya tidak ada lagi yang bisa berkata bahwa kita tidak butuh siapapun juga. Arang di perapian jika kita pisahkan dari yang lain maka arang yang paling panas akan menjadi padam. Kita pun akan seperti arang yang paling panas akan menjadi padam jika kita tidak ada hubungan rohani dengan saudara seiman.

Write a comment:

*

Your email address will not be published.

   
Close Bitnami banner
Bitnami